Kemenag Menim

Kemenag Menim
Header
KANTOR KEMENTERIAN AGAMA KABUPATEN MUARA ENIM - ZONA INTEGRITAS WILAYAH BEBAS KORUPSI, WILAYAH BIROKRASI BEBAS MELAYANI

Minggu, 16 Oktober 2016

Kakankemenag Menim Hadiri Peringatan Tahun Baru Islam 1438H


Muara Enim, Inmas.

Bertempat di Masjid Jami' Nurul Iman, desa Simpang Tanjung Kecamatan Belimbing, Kamis (13/10), Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Muara Enim menghadiri acara Peringatan Tahun Baru Islam 1438 Hijriyah.
 
Acara peringatan tahun baru islam, yang sekaligus acara peresmian masjid tersebut, turut dihadiri oleh Bupati Muara Enim Ir. Muzakkir Sai Sohar, Wakil Bupati Muara Enim H. Nurul Aman, SH, GM Pertamina Field Prabumulih, Kabag Kesra Muara Enim Drs. H. Rusdi Hairullah, M.Si, Camat, Kepala Desa setempat, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan warga setempat.
 
Muzakkir saat menyampaikan sambutan mengatakan, peringatan tahun baru islam, tidak bisa dielakkan atas sejarah hijrahnya nabi Muhammad Saw dari Mekkah ke Madinah. Hijrah secara hakiki merupakan suatu perubahan ke arah yang lebih baik. "Dari yang melakukan maksiat, menjadi pribadi yang beriman kepada Allah Swt, semakin mendekatkan diri kepada Allah Swt," ujar Bupati ini.
 
Peringatan tahun baru islam ini, hendaknya diikuti dengan kesadaran untuk menjadi manusia yang bertaqwa. "Mari sama-sama kita meningkatkan iman dan taqwa kepada Allah Swt," kata Muzakkir.
 
Ia menghimbau kepada warga masyarakat, agar memakmurkan masjid yang sudah selesai dibangun. "Makmurkanlah masjid ini, siapa lagi kalau bukan kita sebagai umat islam yang akan memakmurkan masjid. Selain itu, saya menghimbau, mari kita sama-sama menjaga masjid ini, menjaga Rumah Allah Swt ini. Kita tahu bahwa dana pembangunan masjid ini tidak sedikit," ungkap Bupati Muara Enim ini.
 
Abdu menjelaskan, peringatan tahun baru islam menjadi momentum untuk bermuhasabah diri, memohon ampun kepada Allah Swt atas perbuatan yang telah dilakukan pada tahun yang lalu. "Rasulullah bersabda barang siapa yang hari ini lebih baik dari hari kemarin dialah orang yang beruntung, siapa yang hari ini keadaannya sama dengan hari kemarin maka dia orang yang merugi dan siapa yang keadaannya lebih buruk dari yang kemarin maka dia adalah orang yang celaka. Memaknai hadist tersebut, hendak ditahun baru islam ini kita terus berbenah agar kita lebih baik dari tahun sebelumnya," jelasnya.
 
Sementara itu, Imam Syafi'i dalam ceramahnya menuturkan bahwa banyak sekali kejadian pada bulan Muharram. "Allah menjadikan surga dan neraka pada bulan muharram, menciptakan adam dan hawa pada bulan muharram, nabi Muhammad Saw hijrah dari Mekkah ke Madinah pada bulan muharram dan bahkan kiamat nantinya akan terjadi pada bulan muharram," ungkapnya.
 
Dijelaskannya, banyak sekali kebaikan yang terkandung dibulan muharram. "Oleh karena itu, marilah kita memaknai tahun baru islam ini dengan memperbanyak ibadah kepada Allah Swt, semakin banyak membaca Al Qur'an, agar kita mendapat kebaikan di dunia dan akhirat," pungkas penceramah ini. (AR/Oz)
 
sumber :

0 komentar:

Posting Komentar

Semua Yang Tertulis Di Halaman Web Ini Mutlak Adalah Milik Kementerian Agama Muara Enim. Diberdayakan oleh Blogger.